
[Tabloid Daerah], Nabire -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deiyai Merayakan Pawai Obor Paskah 2025 di Halaman Depan Kantor Bupati, Jalan Poros Tigido, Desa Mugouda, Distrik Tigi, Kabupaten Deiyai, Provinsi Papua Tengah, Minggu (20/04/2025), Pukul 04.00 pagi Waktu Papua (WP).
Pantauan awak media TaDahNews, Deiyai diselimuti kabut pagi. Namun, sambil memegang Obor di tangan dan bernyanyi kidung rohani nasrani, keramaian, semangat, dan antusias warga Deiyai yang berdatangan dari arah Distrik Tigi Barat, Bomou, Wagamo, Yaba, berkumpul di Lapangan Tribun atau terminal sementara dan melanjutkan perjalanan ke Kantor Bupati. Dari arah Gakokebo, Tigi Utara, melewati Jalan Waghete II menuju Kantor Bupati. Dan, dari arah Tigi Timur menuju Kantor Bupati, bersamaan dengan warga yang disekitaran perkantoran juga langsung menuju Kantor Bupati.
Pawai Obor Paskah 2025 ini berlangsung bersama Aparatur Sipil Negara (ASN), Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kepolisian Republik Indonesia (Polri), Honorer, Pegawai Kontrak, dan seluruh masyarakat Deiyai, yang dipimpin langsung oleh Bupati dan Wakil Bupati (Wabup).
Di Halaman Depan Kantor Bupati dilakukannya pemberkatan tumpukan kayu yang akan dibakar sebagai Api Unggun Paskah oleh Pasto Paroki Waghete, dilanjutkan dengan Pembakaran Api Unggun Paskah oleh Bupati, Wabup, Kepala Kepolisisan Resor (Kapolres) Deiyai, Dandim 1703 Deiyai, Sekda, para pendeta, para Frater, dan dilanjutkan oleh seluruh umat yang hadir.
Bupati Melkianus Mote, S.T., dalam sambutannya mengucapkan Selamat Paskah dan terimakasih kepada seluruh masyarakat Deiyai. “Selamat pagi, kami mewakili Pemerintah daerah Kabupaten Deiyai mengucapakan Selamat Hari Raya Paskah. Dan, terimakasih kepada seluruh masyarakat deiyai yang datang bersama–sama di Halaman Kantor Bupati dan Pawai Obor. Pada tahun–tahun berikut, kita laksanakan dengan lebih meriah,” pungkas Bupati Mote.
Bupati Mote juga berharap pentingnya kebersamaan umat dalam menyukseskan kegiatan–kegiatan hari besar dan atau Hari Raya.
“Saya juga berharap agar pada Pawai Obor berikutnya, keterlibatan dari seluruh denominasi gereja dalam rangka menjaga persatuan dan kesatuan, serta seluruh komponen baik; pemerintah, gereja, dan adat, berjalan sama–sama membangun Kabupaten Deiyai,” harap Bupati Mote.
Pada kesempatan yang sama, sambil menutup sambutan, Ketua Panitia Pawai Obor dan Api Unggun Paskah 2025, Simon Mote mengaku, pihaknya menyiapkan pelaksanaan ini, Pawai Obor dan Api Unggun Paskah 2025 dalam waktu yang singkat.
“Persiapan kami, waktu yang cukup singkat dalam memeriahkan hari kebangkitan Tuhan Kita Yesus Kristus. Dan, disambut dengan antusias oleh seluruh warga masyarakat Kabupaten Deiyai. Puncak perayaannya dilakukan Pawai Obor bersama, berakhir di Kantor Bupati,” kata Ketua Panitia sambil menutup sambutan.(*)
Melkianus Dogopia