Iklan

iklan

Kadinkes Deiyai Pimpin Apel Perdana Menekankan Ini

Tabloid Daerah
3.14.2025 | 5:30:00 PM WIB Last Updated 2025-03-14T16:42:55Z
iklan
Plt. Kadinkes Deiyai, Mando Mote, S.IP., usai Apel Perdananya Foto Bersama (Ist.)
[Tabloid Daerah], Nabire --
Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Deiyai, Mando Mote, S.IP., pada Apel Perdananya menekankan tiga poin penting guna memajukan sektor strategis Bupati.

Hal ini disampaikan Kadinkes Mando Mote kepada awak media Tadah News saat ditanyai mengenai Apel Perdananya.

Mando Mote mengatakan Apel Perdananya dilakukan sebelum jalan santai, senam poco-poco, dan bersih-bersih kantor.

Guna memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, Mando Mote memastikan semua pihak yang berhubungan dengan Dinas Kesehatan, Rumah Sakit, Puskesmas, dan Pustu, bahwa harus benar-benar disiplin dan rajin kerja. "Saat Apel bersama, saya langsung mengecek kehadiran. Mulai dari, Kepala Puskesmas, Pegawai Puskesmas, hingga pegawai kantor Dinas Kesehatan. Itu, mulai dari kehadiran sekertaris, bidan hingga staf," jelas Kadinkes.

Ia menekankan sesuai Instruksi Bupati tentang perlunya disiplin kerja di lingkungan kerja masing-masing kantor maka, sebagai wujud penerjemahan dan bawahanpun, kami pun wajib menerjemahkan mengenai disiplin kerja di lapangan.

"Maka, seluruh Perawatan, bidan, dokter yang ditugaskan ditempat tugas, semua wajib melaksanakan tugas dan kewajiban dengan penuh tanggung jawab. Tidak boleh ada yang malas - malas melayani masyarakat di masing-masing tempat tugas, baik di Puskesmas maupun di Kantor Kesehatan," pinta Mando Mote.

Pasalnya, Kadinkes jiwa membangun ini, akan memperhatikan kesejahteraan Tenaga Kesehatan (Nakes).

"Mengenai kesejahteraan Nakes, juga sudah saya sampaikan bahwa akan diupayakan agar semua pelayanan di masing-masing tempat kerja ada. Ada kesejahteraan tenaga kesehatan pasti semangat kerja meningkat dalam melayani masyarakat di basis kerja mereka," ujar Mando, sambal menutup Apel Perdananya.(*)




Melkianus Dogopia
Baca Juga
iklan
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kadinkes Deiyai Pimpin Apel Perdana Menekankan Ini
iklan
iklan
iklan
iklan
iklan

Trending Now

Iklan

iklan