Chartensz Cup II : Selamat Datang Para Pemain Bintang Liga I Indonesia |
TaDahnews.com, Nabire -- Sederhana saja, tidak perlu miliyaran yang penting maksud dan tujuannya tersampai. Kesan dari Iven ini yang terpenting, begitu menurut Eks Pemain Pambers yang kemudian menjadi Itani FC.
Hal tersebut disampaikan oleh Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Deiyai, Jhon Ukago saat mendatangi awak media ini.
"Setelah Nabire dan Bupati Cup, muncul lagi Intan Jaya dan Chartensz Cup nya. Saya berharap besok Dogiyai, Paniai, dan terlebih khusus Deiyai, ini, harus mengambil contoh agar kepemudaan di Deiyai ini terarah pada arah yang membangun dan menata masa depan pemuda dalam bidang olahraga khususnya di sepakbola ini," kata Ukago, mantan pemain Pambers yang kemudian diubah menjadi Itani FC.
Lanjutnya, selamat datang para pemain bintang ke iven-iven Olahraga Sepakbola yang dilakukan di Kabupaten Nabire ini, sebagai salah satu kabupaten sentral dari beberapa kabupaten di wilayah Meepago ini.
Boas Salossa dan Tod Rivalddo Ferre akan memperkuat Tim Nabire United. Riki Kayame terakhir dikonfirmasi masih memikirkan cederanya. Ke depan, masih ada Tim-tim di Liga II Indonesia yang akan datang bergabung di 39 Tim lainnya, juga tidak menutup kemungkinan ada pemain bintang lainnya yang akan datang. Seperti, di Tao FC, menurut salah satu official tim ini bahwa pemain Riki Kambuaya juga akan datang memperkuat Tim Tao FC.
Tutup salah satu official Tim Tao FC bahwa dengan adanya pemain-pemain bintang, ini, akan memberikan motivasi tersendiri buat generasi Olahraga Sepakbola ini.(*)
Admin